Jika Anda datang untuk memesan pizza ini maka Anda perlu bersiap-siap memperlihatkan kartu identitas untuk memastikan anda berumur 21 tahun ke atas. Pasalnya pizza buatan resto pizza ini bahan-bahantoppingnya direndam alkohol.
Sebuah restoran pizza di Boston, Amerika Serikat bernama Salvatore menawarkan 21-Plus Pizza, sebuah seri pizza yang topping-nya direndam dengan minuman beralkohol. Restoran yang mempunyai empat lokasi di kota Boston ini, menawarkan sebuah seri pizza beralkohol.
Salah satunya Vignola Cherry Pizza. Pizza ini memakai topping ceri kering Italia direndam dengan raspberry vodka dengan keju mozzarella, gorgonzola, prosciutto, dan madu orange blossom.
“Kami menyadari ini adalah pizza yang enak, tetapi kandungan alkoholnya sangat tinggi jadi kami mempuyai ide untuk membuat 21-Plus Pizza,” kata corporate chef Victor Paone. Pada pertengahan Oktober, dua menu 21-Plus Pizza akan menyusul, antara lain The Drunken Pig dengan daging babi yang direndam kahlua dan Calabria Peach dengan persik yang direndam dengan rum.
The Boston Licensing Board yang mengawasi pemegang surat ijin minuman beralkohol, menyatakan tidak ada regulasi mengatur penjualan alkohol dalam tingkatan makanan. Namun, Salvatore tidak mau memancing masalah dengan pelanggan yang memasan terlalu banyak pizza beralkohol ini dan menetapkan maksimal pembelian.
No comments:
Post a Comment
Silahkan Komentar!